Kenapa SIG (Sistem Informasi Geografis) diperlukan dalam pengelolaan sumberdaya hutan?


Sebagaimana pengertian yang dikemukakan terdahulu, SIG ini mempunyai kemampuan untuk memanipulasi, menganalisis dan atau menginterpretasikan data-data spasial yang mempunyai referensi geografis menjadi suatu informasi, dengan cepat dan mudah.   Atas dasar kemampuan tersebut, maka dalam bidang kehutanan SIG mempunyai banyak manfaat, diantaranya adalah:
1.       SIG membantu pengelola sumberdaya hutan (sumberdaya alam)  dalam pengambilan keputusan;
2.       SIG mampu memproduksi peta secara singkat, terotomatisasi dan dapat dilakukan secara berulang dengan cepat.
3.       SIG dapat membantu menyelesaikan beberapa proses yang menuntut kemampuan analisis yang konsisten dan keakuratan yang tinggi.
4.       SIG mampu melakukan analisis secara efisien, konsisten, karena harga perangkat keras (hardware) dan perangkat keras (software) yang semakin terjangkau.
5.       SIG mampu bekerja dari data-data baik dari data-data tabular maupun kontekstual maupun spasial yang dikumpulkan guna  mempermudah pemetaan dan pemodelan terhadap bentang alam sumbedaya alam.
6.       SIG dapat digunakan untuk mempermudah dan mempercepat  mengevaluasi kebijakan-kebibajak pengelolaan sumberdaya alam dan lingkungan.
7.       SIG mampu melakukan eksplorasi secara efisien terhadap data-data yang terkait dengan sumberdaya alam.
8.       SIG menyediakan operasi-operasi dasar yang diperlukan dalam pengelolaan hutan atau sumberdaya alam lainnya seperti penampilan data, penghitungan pengukuran-pengukuran dan pembuatan peta dari obyek-obyek yang diinginkan.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...